Eagle Institute Indonesia (EII) merupakan lembaga edukasi dan pengembangan film dokumenter yang berperan aktif dalam forum film dokumenter nasional maupun internasional. Sejak tahun 2005, melalui program Eagle Awards Documentary Competition (EADC), telah berpartisipasi dalam pendidikan anak muda kreatif untuk menyampaikan aspirasi dan merespon isu-isu terkini di Indonesia yang kelak akan menjadi catatan sejarah visual.
Setelah tertunda selama 2 tahun karena terdampak pandemi covid-19, Eagle Institute Indonesia kini menyelenggarakan kembali EADC 2022, dengan tema “Indonesia Bersinar Makin Cakap Digital”, yang juga menghadirkan kalangan praktisi dan pembuat film ternama. Pendaftaran secara online sudah dibuka sejak tanggal 6 Juli 2022 dan akan ditutup pada 6 September 2022, info lebih lanjut dapat dilihat melalui website resmi yaitu eagleinstitute.id atau dapat juga diakses melalui berbagai platform social media eagle_awards.
Dengan ini, kami bermaksud untuk mengundang para mahasiswa/i dari Universitas Lambung Mangkurat untuk dapat berpartisipasi serta menyalurkan ide kreatifnya dalam program EADC 2022. Benefit yang akan didapat jika proposal terpilih antara lain adalah mendapatkan pelatihan dan pendampingan selama proses syuting, mendapatkan biaya produksi, mendapatkan hadiah uang tunai puluhan juta rupiah. Untuk lebih detailnya, kami juga melampirkan TOR, Form Pendaftaran dan Poster.
Dokumen terkait: